Apa Itu Blynk? Platform IoT populer?

Jika kita berbicara tentang teknologi, banyak sekali terobosan baru yang telah diciptakan oleh manusia dari beberapa generasi. Sehingga, setiap saat mengalami banyak perubahan dan penemuan hal yang baru. Salah satunya adalah IoT (Internet of Things).

Internet of things adalah suatu konsep atau program dimana sebuah objek memiliki kemampuan untuk mentransmisikan atau mengirimkan data melalui jaringan tanpa menggunakan bantuan perangkat komputer dan manusia. Internet of things atau sering disebut dengan IoT saat ini mengalami banyak perkembangan.

Dewasa ini tren IoT semakin berkembang pesat dan memasuki pasar Industri. Perkembangan IoT di dunia saat ini tak dapat ditampik banyak memberikan manfaat bagi kehidupan manusia. Selain itu, IoT juga merupakan sebuah peluang bisnis yang sangat menjanjikan. Indonesia sebagai negara dengan tingkat pertumbuhan pemakai internet yang tinggi tentu juga akan terdampak oleh tren teknologi ini.

Perkembangan IoT dapat dilihat mulai dari tingkat konvergensi teknologi nirkabel, microelectromechanical (MEMS), internet, dan QR (Quick Responses) Code. IoT juga sering diidentifikasi dengan RFID (Radio Frequency Identification) sebagai metode komunikasi. 

Selain itu, juga mencakup teknologi berbasis sensor, seperti teknologi nirkabel, QR Code yang sering kita jumpai. Kemampuan dari IoT sendiri tidak perlu diragukan lagi. Banyak sekali teknologi yang telah menerapkan sistem IoT, sebagai contoh sensor cahaya, sensor suara dari teknologi Google terbaru, yaitu Google Ai, dan Amazon Alexa.

Dan yang terbaru saat ini, penerapan Smart City yang sudah dilakukan di beberapa negara maju, seperti China dan Jerman. Sehingga, segala bentuk aktivitas penduduk suatu kota dapat termonitoring dengan baik oleh sistem dengan jaringan basis data berskala besar.

IoT diharapkan mampu menjadi solusi yang sifatnya kekhususan atau pain problem. Seiring berkembangnya teknologi IoT (Internet of Things), makin banyak pula bermunculan platform-platform yang dibuat untuk mempermudah aksesnya.

Platform IoT adalah suatu ekosistem yang digabungkan untuk menjadi wadah pembuatan produk dan solusi IoT agar efisien dan tidak memakan banyak waktu. Platform IoT disini sebagai lingkungan IoT yang siap dipakai untuk suatu produk atau bisnis. Platform IoT dapat digunakan untuk mengumpulkan data dari berbagai sumber, menyimpan data, menampilkan data, mengontrol perangkat, mengelola inventory perangkat dan lain-lain. 

Salah satu platform yang populer adalah Blynk. BLYNK adalah platform untuk aplikasi OS Mobile (iOS dan Android) yang bertujuan untuk kendali module Arduino, Raspberry Pi, ESP8266, WEMOS D1, dan module sejenisnya melalui Internet.

Aplikasi ini merupakan wadah kreatifitas untuk membuat antarmuka grafis untuk proyek yang akan diimplementasikan hanya dengan metode drag and drop widget.

Penggunaannya sangat mudah untuk mengatur semuanya dan dapat dikerjakan dalam waktu kurang dari 5 menit. Blynk tidak terikat pada papan atau module tertentu. Dari platform aplikasi inilah dapat mengontrol apapun dari jarak jauh, dimanapun kita berada dan waktu kapanpun. Dengan catatan terhubung dengan internet dengan koneksi yang stabil dan inilah yang dinamakan dengan sistem Internet of Things (IOT).

sumber: play.google.com

Blynk memiliki 2 aplikasi, yang pertama adalah Blynk Legacy. Aplikasi ini dibuat untuk membuat aplikasi yang dapat terhubung dengan mikrokontroler, baik dengan fasilitas bluetooth, wifi, maupun secara IoT atau menggunakan internet. Namun, di akhir tahun 2021 ini layanan Blynk (Legacy) akan segera ditutup. Namun, bagi user lama yang sudah memiliki akun Blynk (Legacy) masih bisa menggunakannya. Hanya saja sudah tidak ada update dan pengembangan dari pihak Blynk Inc.

Jumlah pengguna Blynk (Legacy) yang sangat besar ini nampaknya membuat pihak Blynk inch. tidak segera menghentikan layanan ini.

sumber: play.google.com

yang kedua adalah Blynk IoT, aplikasi terbaru dari Blynk Inc. ini  dari sisi namanya saja seakan mempertegas bahwa Platform Blynk ini memang dibuat untuk IoT. Blynk Inc merekomendasilan kepada para user Blynk  (Legacy) untuk segera melakukan transisi ke aplikasi yang terbaru (Blynk IoT) secepatnya agar dapat memanfaatkan fitur terbaru.

Secara tampilan Blynk IoT memiliki tampilan yang berbeda. Tidak hanya itu, penyusunan juga akan terasa sangat berbeda jika dibandingkan dengan Blynk (Agency). untuk detail lebih lanjut akan kami bahas pada artikel kami yg lain.

Last, itulah pembahasan tentang Blynk. Semoga dapat menjadi inspirasi positif untuk para pembaca sekalian.

Apabila Anda membutuhkan jasa pengerjaan project terkait Arduino IoT dan ingin memesan project bisa melakukan pemesanan dengan klik tombol dibawah ini:

Jika ada pertanyaan terkait pemesanan project bisa menghubungi – 081325645334 (Indobot Project)

Leave a Comment

whatsapp